Hanya Contoh Saja dan mudah-mudahan bermanfaat.
Seorang mahasiswa TPm sedang mengadakan penelitian kuantitatif pada sebuah SMP. Singkat cerita BAB 1, 2, dan 3 sudah selesai dikerjakan dan telah diseminar proposalkan dihadapan dewan penguji. Saat ini Beliau sedang menyusun BAB 4 dan 5 berikut lampiran-lampirannya. Yuk, kita intip poin-poin apa saja yang bisa sharingkan untuk rekan-rekan pembaca blog ini dengan ringkas dan mudah-mudahan jelas
- Judulnya "Pengaruh Penggunaan Media Powerpoint dan Sikap Peserta Didik terhadap Hasil Belajar IPA di Kelas VII SMP X".
- Dua variabel bebas (Media Powerpoint dan Sikap Peserta Didik) dan satu variabel terikat (Hasil Belajar IPA).
- Media Powerpoint sebagai perlakuan, dan Sikap Peserta Didik sebagai atribut.
- Membuat materi pembelajaran dengan Media Powerpoint
- Membuat angket sesuai kisi-kisi untuk Sikap Peserta Didik
- Membuat soal sesuai kisi-kisi untuk Hasil Belajar IPA
- Mengujicobakan soal dan angket tersebut kepada siswa yang bukan sampel.
- Menghitung VALIDITAS dan REALIBILITAS nya
BAB 4
- Sampel dibagi dua yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol
- Membagikan angket untuk mengetahui Sikap Peserta Didik terhadap matapelajaran IPA
- Memberikan pembelajaran sesuai RPP yang telah dibuat
- Memberikan soal untuk mengetahui Hasil Belajar IPA
- MENDESKRIPSIKAN HASIL BELAJAR IPA dalam bentuk tabel
- Membuat GRAFIK HISTOGRAM
- Melakukan UJI NORMALITAS
- Melakukan UJI HOMOGENITAS
- Melakukan UJI HIPOTESIS ANAVA DUA JALUR
- Bab 5 : Kesimpulan dan Saran
Catatan :
Tulisan HURUF BESAR SEMUA, InsyaAllah akan saya bahas dilain waktu secara mandiri agar lebih dalam. Terima Kasih